
Pada tanggal 31 Oktober 2015 yang lalu, Rumah Dandelion mengisi acara ulang tahun pertama dari The Urban Mama birthclub Oktober 2014. Kita mengajak mereka untuk “Sensory Playdate” dengan tim kita, yakni Carmelia dan Psikolog Binky. Diawali dengan sharing session mengenai apa sebenarnya permainan sensori, kemudian dilanjutkan dengan permainan yang mengasah sensori vestibular dan sensori taktil anak.
Lucu sekali dari tingkah bayi-bayi menggemaskan di sana, apalagi saat melihat bola gymball! Mereka penasaran ingin mencoba. Terkadang, orang tua suka tidak menyadari bahwa hal-hal sederhana yang ada di rumah dapat dijadikan alat pembelajaran untuk mengajak anak bermain. Misalnya: dengan selimut, sendok nasi kayu besar, capitan, jemuran baju, dan lain sebagainya. Menarik bukan?
Nah, penutupan sensory playdate kemarin dilakukan dengan bermain Cloud Dough. Cloud Dough dibuatnya mudah loh! hanya dengan campuran tepung dan minyak sayur, serta pewarna makanan. Bayi dan kakak-kakaknya langsung fokus sekali dengan permainan satu ini. Selain mudah membuatnya, membersihkannya juga mudah.
Sekali, selamat ulang tahun bayi-bayi lucu dari The Urban Mama birthclub bulan Oktober 2014. Semoga kita jumpa lagi di lain kesempatan..
Oleh: Carmelia
Dani says:
Halo Rumah Dandelion, sepertinya menarik jika kalian menulis buku yang berisi kumpulan permainan-permainan menarik dan berisi pembelajaran yang bisa dilakukan di rumah 🙂
rumahdandelion says:
Akan datang bukunya. Tunggu saja